02 Juli 2009

http://rumah-salwah.blogspot.com

Assalamualikum...

Fiuh...setelah semua yang terjadi, bulan-bulan beratku hampir berakhir... semoga setelah semua yang kami alami, akan membuahkan hasil yang manis. Amin.

bulan lalu, dengan Tekad bulat demi menambah penghasilan keluarga, aku memberanikan diri untuk berjualan kerudung dan beberapa barang yang dibutuhkan wanita seperti aksesories dan tas tangan buat ke acara-acara formil...selain menitipkan barang kepada seorang teman, aku juga membuka Toko ONLINE di http://rumah-salwah.blogspot.com ( mohon mampir dan memborong yah...hehehhe ^^)

Nama Blog,
jika blog ini aku beri nama Tsurayya, itu karena aku ambil dari nama tengah princessQu
Tsurayya sendiri artinya GUGUSAN BINTANG

sedangkan nama Salwah, artinya adalah sejahtera/ kehidupan yang makmur.
jadi Rumah- salwah adalah rumah yang akan memberi kehidupan yang makmur bagi pemilik maupun pembelinya kelak... Amin!!

bukankah jika kita menamai dengan nama yang memiliki arti yang bagus adalah doa?
begitupula dengan nama blog untuk Toko onlineku...heheheh
Kami sadar jika kegigihan seseorang itu akan membuahkan hasil.. dan kami bertekad tidak hanya membuatnya sebagai bisnis sampingan, tapi bisnis yang serius kami jalani...
kepercayaan dalam bisnis ini sangat kami junjung tinggi, karena pelayanan bagus akan membawa pelanggan kami terus berdatangan....

Soo.... buruan belanja... karena di Rumah-salwah sedang ada promo...

Sampai ketemu lagiiii.....

Tidak ada komentar: